
Asyik Tubing Hilang Terseret Derasnya Arus Sungai Progo
Kalibawang,(kulonprogo.sorot.co)--Arus deras sungai Progo kembali menelan korban. Saat tengah asyik bermain tubing, Ari Aprilianto, warga Desa ngadirejo, Kecamatan Salaman, Kabupaten Magelang, hilang ditelan arus deras sungai Progo, Jumat (16/02) sekira pukul 14.30 WIB.
Hingga kini keberadaan korban masih dalam pencarian sejumlah relawan dari berbagai komunitas.
Menurut staf BPBD Kulon Progo, Edi Haryanto, saat tengah menjalankan aktifitas rutin berkomunikasi menggunakan pesawat HT ia mendapat informasi adanya wisatawan yang bermain tubing dan ban yang ditumpangi terbalik.
"Saya hanya memonitor dari pesawat pas ada info itu, bersama dengan beberapa anggota TRC kita langsung ke lokasi. Dan malam ini masih kita lakukan penyisiran dengan melibatkan beberapa relawan," ungkap Edi Haryanto, Sabtu dinihari.
Sementara dari berbagai informasi yang berhasil dikumpulkan, ban yang ditumpangi korban terbalik saat mencapai tempuran sungai yang memiliki aliran cukup deras hingga korban hilang ditelan arus sungai. 
Hingga kini, sejumlah relawan seperti JPM, JKM, BPBD Magelang serta BPBD Kulon Progo masih berupaya melakukan penyisiran untuk menemukan keberadaan korban.